
ACEH TENGAH – Dua Puluh Tujuh peserta barista ikuti perlombaan ‘Gayo Barista Championship’ yang dimulai dari pukul 09:30 WIB pada hari Jumat hingga Sabtu malam di Cafe Keni Gayo Pujasera, Aceh Tengah, pada hari jumat hingga Sabtu malam (29/10/2022)
Pelatihan barista yang buka pada 11 Oktober berlangsung hingga 10 November 2022 mendatang itu diikuti oleh 20 peserta dari beberapa Kabupaten/Kota di Aceh seperti dari Aceh Utara Aceh Singkil, Simeuleu, Banda Aceh, Subulussalam, Langsa, Aceh Tamiang, Lhokseumawe, Aceh Tenggara, Kabupaten Pidie dan Aceh Tengah.
Iwan Juni selaku instruktur Barista di Balai Latihan Kerja (BLK) Redelong menuturkan, kegiatan yang dilaksanakan oleh Capella Honda berupa kejuaraan barista bernama ‘Gayo Barista Championship 2022’ merupakan kompetisi dimana para barista menunjukkan keahlian, pengetahuan dan sikap terbaiknya dalam menyiapkan dan menyajikan seduhan kopi berbasis espresso. Kompetitor yang lolos ke babak final menyajikan 3 espresso dan 3 milk beverages kepada 3 juri sensorik untuk dinilai.
Perlombaan bergengsi ini disambut begitu antusias oleh seluruh peserta pelatihan. Hal ini dikarenakan selain peserta dari kabupaten/kota yang berbeda di Aceh, berkompetisi tersebut juga diikuti oleh peserta dari Jakarta.
Dalam kesempatan yang berbeda, pada Minggu malam (30/10/2022) Rahmat Riandi peserta pelatihan dari perwakilan Balai Latihan Kerja dan Industri (BLKI) Aceh Utara yang dihubungi Medialiterasi.id melalui telepon selular menuturkan, dirinya mendapatkan juara kedua dalam perlombaan ‘Gayo Barista Championship’.
Juara pertama di dapatkan oleh Ken Munthe peserta dari Kabupaten Aceh Tengah. Sedangkan untuk juara ketiga berhasil di raih oleh Fakhriansyah dari Aceh Singkil.
Lebih lanjut Riandi mengaku, pelatihan barista yang sedang di ikutinya saat ini di BLK Redelong merupakan pengalaman pertama kalinya.
“Mudah – mudahan selesai pelatihan Barista ini bisa menjadi modal dasar untuk terus belajar sehingga nantinya ilmu yang saya dapatkan akan saya bagikan kepada yang lainnya”, ucap Rian.
Reporter : EK | Photo : Ist | Editor : Endang