Bertemu Mualem-Dek Fadh, Presiden Prabowo Titip Salam untuk Rakyat Aceh - Media Literasi

Home / BERITA

Senin, 9 Desember 2024 - 23:11 WIB

Bertemu Mualem-Dek Fadh, Presiden Prabowo Titip Salam untuk Rakyat Aceh

 

MEDIALITERASI.ID | JAKARTA – Presiden RI Prabowo Subianto menerima Gubernur Aceh terpilih Muzakir Manaf (Mualem) dan Wakil Gubernur Aceh terpilih Fadhlullah (Dek Fadh) di Istana Negara, Jakarta (09 Desember 2024). Mualem dan Dek Fadh didampingi Bendahara DPD Gerindra Aceh, T. Irsyadi.

Presiden Prabowo memberi ucapan selamat kepada Mualem – Dek Fadh yang telah ditetapkan sebagai pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh periode 2025-2030. Presiden berharap pada Mualem – Dek Fadh dapat membangun Aceh yang lebih baik.

Presiden mengatakan langkah pembangunan Aceh yang paling utama adalah mengatasi kemiskinan dan pengangguran. Menurut Presiden, bagi Mualem – Dek Fadh adalah momentum untuk mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan rakyat Aceh. Selain itu Presiden Prabowo juga berpesan kepada Mualem-Dek Fadh agar terus merawat perdamaian di Aceh.

Baca Juga  Manase Tabuni : Penetapan Nduga Sebagai Daerah Operasi Habema "Upaya Menggusur Masyarakat Adat"

“Presiden Prabowo juga mengatakan bahwa pemerintah pusat sangat memperhatikan rakyat Aceh. Saya dan Dek Fadh nanti akan terus berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat untuk membangun Aceh,” kata Mualem. “Presiden Prabowo menitip salam kepada rakyat Aceh.”

Mendapat perhatian Presiden Prabowo, Mualem mengatakan menjadi kebanggaan tersendiri. “Langkah utama dalam membangun Aceh, nanti semua program pembangunan akan sinkronkan dengan program Presiden Prabowo,” kata Mualem.

Mualem menjelaskan bahwa visi dan misinya dalam membangun Aceh juga searah dengan program pembangunan Presiden Prabowo. “Kita merujuk pada program nasional, sehingga semua program pembangunan Aceh akan mudah terwujudkan sebab sinkron dengan pembangunan Aceh,” katanya.

Baca Juga  Meriahkan HUT Ke-78 TNI, KOREM 011/LILAWANGSA Gelar Pameran Alutsista

Kepada Presiden Prabowo, Mualem menyatakan komitmennya untuk membangun Aceh. Mualem juga menyatakan siap bekerja keras untuk mengurangi angka pengangguran dan menekan angka kemiskinan, serta meningkatkan IPM (indeks pembangunan manusia). “Intinya mewujudkan Aceh Islami, maju, sejahtera, dan berkelanjutan,” kata Mualem.

Pertemuan dengan Presiden Prabowo ini adalah rangkaian kunjungan Mualem – Dek Fadh dengan tokoh-tokoh nasional di Aceh. Sebelumnya, Mualem juga telah berjumpa dengan mantan Wapres Jusuf Kalla, Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK), Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, SH., MH., dan Menteri Koordinator Hukum dan HAM Prof Yusril Ihza Mahendra. [Muntazar]

Share :

Baca Juga

BERITA

Guncangan Besar di Dunia Cellular! Pedagang Pulsa Menjerit, Kebijakan Provider Diduga Ancam Jutaan Mata Pencaharian

BERITA

Endang Gustina Bantah Keterlibatan Penjualan Narkoba di Toko Penjualan Bajunya

BERITA

Polri Akan Tegas Tindak Preman Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi

BERITA

Diduga Tak Miliki Legalitas Usaha, AMCTA Desak Polisi Tangkap Direktur PT MAS

BERITA

Polisi Polda Metro Jaya Gelar “Satu Jam Mengaji”, Ajak Warga Makmurkan Masjid

BERITA

4824 Calon Mahasiswa Baru Mendaftar di IAIN Lhokseumawe Lewat Jalur SPAN-PTKIN

BERITA

AKBP Ahzan Jabat Kapolres Lhokseumawe

BERITA

Tim Penyidik Kejati Sumsel Lakukan Upayakan Paksa Tangkap Tersangka BA