Lhokseumawe| Himpunan Mahasiswa Islam HMI Komisariat Hukum Unimal Menggelar Masa pengenalan Calon Annggota Baru (MAPERCA) pada Rabu, 20 OKtober 2021.
Acara yang berlangsung khidmad di Ruang Kuliah Umum RKU FEB Unimal, dengan dihadiri puluhan Calon kader baru yang nanti nya akan melangsungkan Scening Test dan Training setelah pengumuman lulus untuk mengikuti Forum yang berlangsung nantinya.
Dalam acara tersebut terdapat 3 materi yang di paparkan langsung oleh 3 Kader HMI dari Komisariat Hukum yaitu Manzahari, Muhammad Rajief dan Aris Munandar, dengan masing-masing materi KeHMIan, Keislaman dan keindonesiaan dan Kemahasiswaan dan Organisasi.
Baca Juga : Aceh Utara Menjadi Juru Kunci Vaksinasi Covid 19
Dalam kata sambutan pembukaan acara, Ketua Umum HMI Komisariat Hukum Unimal Maulana Azman Zuhri menyampaikan perlu sekali menggelar acara ini agar pemahaman dasar kepada calon kader HMI nantinya dapat memiliki tujuan yang sesuai dengan ketentuan-ketua dalam berHMI.
“Semoga acara ini berjalan dengan baik dan lanjar dengan pemateri yang sudah berpengalaman baik secara teori maupun secara praktek di HMI” Papar Maulana
Kemudian lebih lanjut Maulana menyampaikan semoga calon kader HMI yang masuk MAPERCA dapat menyesuaikan diri dalam Training nantinnya jika dinyatakan lulus sebagai peserta training pada jadwal yang telah ditentukan” Tutup Maulana.
Reporter : Mz | Photographer : Ist